Monday, September 16, 2013

It's the Beginning Let's Get it Started... ^_^

Assalammualaykum...Hai semua!!!

Hajimemashite, saya Laras...seorang gadis biasa yang punya impian untuk menjadi seorang manusia dan muslim yang dapat memberi manfaat sebanyak-banyaknya untuk orang lain. Alhamdulillah saat ini saya diberi jalan oleh Allah untuk menempuh kehidupan sebagai mahasiswa master degree dari ITB yang sedang pertukaran pelajar di salah satu kampus ternama di Jepang (baca: Tokodai). Hmm luar biasa alhamdulillah akhirnya mimpi saya yang satu ini dikabulkan oleh Allah. Latar belakang saya sendiri sebenarnya adalah mahasiswa Farmasi dari S1 ampe S2 dan juga sangat suka travelling karena bagi saya saat travelling membuatmu bisa belajar banyak dari apa yang kau alami, kau rasakan, dan kau lihat... Saya juga orang yang punya buanyaak impian. Jadi mungkin pengennya dalam blog ini saya bakal berbagi cerita soal gimana kehidupan saya di negri sakura ini, travelling, tentang sains, kesehatan, plusplus yang ga kalah penting tentang beberapa pandangan saya sebagai seorang Muslim.



Sejujurnya baru sekarang saya kepikiran buat bikin blog,, just wanna try to be a better person and learning how to write. Well...saya bukan orang yang jago nulis sebenernya..bahkan Bahasa Indonesia dan ngebuat kalimat dari kecil merupakan hal yang paling ga saya suka. Tapi teringat kata seorang sahabat bahwa bagi penuntut ilmu itu sebaiknya selain bisa berpikir juga bisa mennulis. Selain itu, memang dipikir sayang rasanya kalau kita punya banyak ide atau cerita tapi tidak pernah bisa kita bagi dengan orang lain kan jadi ga bermanfaat. Jadi, yuk kita mulai belajar menuliss! ^_^ haha dan harap maklum kalo tulisannya kadang ga beralur atau berurutan. Bismillah...semoga setidaknya keberadaan blog ini tidak sia-sia dan bisa bermanfaat buat orang lain.

2 comments: